HORAS……
Pembaca yang terhormat,
Memasuki tahun ke-2 Pandemi COVID-19 yang melanda dunia tidak menyurutkan langkah kita untuk tetap berkontribusi pada aspek literasi ilmiah. Kebiasaan baru dalam menjalankan aktivitas seperti penerapan protokol kesehatan, perlahan namun pasti menjadi suatu keharusan dalam era New Normal saat ini. Begitupun semangat redaksi dalam mengelola INOVASI: Jurnal Politik dan Kebijakan. Berkat kerjasama yang baik antara penulis dan redaksi selama ini, INOVASI: Jurnal Politik dan Kebijakan, behasil mempertahankan reputasi sebagai jurnal terakreditasi peringkat (S2) berdasarkan Surat Keputusan Menteri Riset dan Teknologi/Kepala Badan Riset dan Inovasi Nasional Republik Indonesia Nomor 200/M/KPT/2020 tanggal 23 Desember 2020.
Edisi Mei 2021 kali ini menampilkan 10 (tulisan) dari berbagai disiplin keilmuan. Mulai dari aspek kesehatan, pendidikan, pariwisata, ekonomi, sosial, dan budaya. Masih menyoroti pandemi COVID-19, artikel tentang kesiapan Perguruan Tinggi di Sumatera Utara dalam meghadapi New Normal, menjadi artikel pembuka. Artikel berikutnya adalah tentang pemenuhan guru pada Sekolah Menengah Kejuruan pada era revolusi industri. Artikel tentang inovasi yang turut meramaikan edisi Mei 2021 yaitu, partisipasi masyarakat terhadap inovasi serta inovasi pada pelayanan publik.
Tulisan lain yang turut meramaikan INOVASI: Jurnal Politik dan Kebijakan Edisi Mei 2021, yaitu: pengembangan ekosistem bisnis pariwisata; kinerja usaha perikanan tangkap jaring pukat cincin; komunikasi kebijakan publik dalam penanggulangan inses; strategi percepatan pengentasan backlog kepemilikan rumah; kebijakan pada perpustakaan dan kearsipan; serta, persepsi pengunjung pada kawasan Aek Nauli Elephant Conservation Camp (ANECC).
Semoga artikel yang kami suguhkan kali ini menjadi sumbangsih dari Badan Penelitian dan Pengembangan Provinsi Sumatera Utara guna mendukung SUMUT BERMARTABAT serta menjadi sumbangan keilmuan bagi masyarakat ilmiah.
Terima kasih dan selamat membaca.
-Dewan Redaksi-
DOI: https://doi.org/10.33626/inovasi.v18i1
Published: 2021-05-19